Mulya

Guru Geografi di MAN 2 Tangerang, Banten sejak tahun 2011 s.d sekarang. Aktivitas utama mendidik, selebihnya berkebun, menulis, berorganisasi, fotografi, dan me...

Selengkapnya
Navigasi Web
Disorientasi Siswa Pasca UNBK
bonihargens. com

Disorientasi Siswa Pasca UNBK

Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMA/MA telah selesai dilaksanakan pada tanggal 1, 2, 4, dan 8 April 2019. Lalu apakah agenda selanjutnya yang akan dilakukan siswa kelas XII?

Setelah UNBK selesai dilaksanakan, selesai sudah ujian berbasis tulis/komputer bagi siswa kelas XII. Agenda berikutnya jika di madrasah adalah ujian praktik. Pihak madrasah telah menjadwalkan. Selain hafalan tahfidz terbatas.

Akan tetapi karena siswa kelas XII tidak diwajibkan masuk pagi seperti adik-adiknya kelas X dan XI. Siswa seolah mengalami disorientasi apa yang akan mereka lakukan. Biasa terjadwal masuk 06.50 dan pulang 15.25, berubah untuk kelas XII. Ini pentingnya penerapan pendidikan karakter yang selama ini telah dilakukan.

Walaupun demikian saya perhatikan ada siswa yang memiliki konsep diri yang sangat baik. Mereka mencatat jadwal praktik dan sangat proaktif. Prinsipnya adalah bagaimana menyelesaikan kewajiban penilaian yang harus dilakukan. Tanggung jawab sendiri pada setiap siswa.

Lain halnya dengan siswa yang mengalami disorientasi. Siswa ini jarang terlihat ke madrasah/sekolah. Mereka hanya berbekal informasi grup kelas atau dihubungi wali kelas karena belum hadir untuk ujian praktik. Selain ujian praktik tersebut di madrasah ada ujian komprehensif untuk tahfiz wajib persemester dari kelas X sampai dengan kelas XII.

Baiknya secara pribadi siswa/i kelas XII memiliki tanggung jawab untuk menyelesaikan beban ujian yang harus segera dituntaskan sesuai jadwal. Pada saat inilah karakter siswa yang unggul diuji.

Walaupun dengan segala kekurangan, para siswa wajib menyelesaikan semua kewajibannya. Ada sinergi sesama teman sekelas, wali kelas, dan pihak sekolah. Zaman now dapat mengoptimalkan fungsi media sosial. Pada akhirnya apa yang harus dilakukan siswa kelas XII tuntas pada akhirnya. Mengacu pada pengalaman-pengalaman tahun yang lalu.

Bagi siswa/i kelas XII banyak hal yang bisa kalian lakukan pasca UNBK, terutama selesaikan kewajiban ujian. Jika sudah diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tinggal melakukan aktivitas positif. Jika yang belum, dapat belajar untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) atau Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UMPTKIN) untuk jurusan yang diidam-idamkan.

Semoga kalian dapat mengatasi masalah disorientasi yang dialami oleh siswa kelas XII pasca UNBK. Aktivitas pasca kelulusan dari madrasah jauh lebih menantang. Sang inisiator dan pengeraknya yang paling utama adalah siswa sendiri. Semakin mandiri dan memiliki karakter yang baik, kemungkinan siswa tersebut sukses jauh lebih besar.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ini mah sudah penyakit tahunan. Kebanyakan malah kebingungan untuk menghabiskan waktu hingga awak kuliah. Padahal baru bulan September kuliah dimulai.

10 Apr
Balas

Iya, pak semoga siswa/i dapat bijak memanfaatkan waktu pasca UNBK, pada intinya melakukan banyak hal positif. Terima kasih atas apresiasinya. Sehat, bahagia, dan sukses selalu Barakallah

10 Apr

Setidaknya satu tahap telah terlewati. Sukses selalu dan barakallah fiik

10 Apr
Balas

Iya bu Pipi. Menuju tahap kehidupan mereka berikutnya. Sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah bu Pipi

10 Apr

jika disorientasi ini memang menjadi isu yang besar di kalangan siswa, maka siswa perlu dibekali tips untuk mengatasi hal tersebut. Anak-anak usia sekolah, meskipun di jenjang menengah atas, belum bisa maksimal memotivasi baik bagi dirinya sendiri, tetap memerlukan pendampingan dan pengarahan. Salam literasi!

10 Apr
Balas

Setuju bu, selalu diingatkan supaya mereka tahu apa yang seharusnya yang terbaik yang harus mereka lakukan. Sehat, bahagia, dan sukses selalu

10 Apr



search

New Post