Mulya

Guru Geografi di MAN 2 Tangerang, Banten sejak tahun 2011 s.d sekarang. Aktivitas utama mendidik, selebihnya berkebun, menulis, berorganisasi, fotografi, dan me...

Selengkapnya
Navigasi Web

Sambal Bakar itu Mantap

Apakah Anda penyuka dunia kuliner? Jika iya, pastinya dunia persambalan sudah tidak asing lagi. Banyak sekali aneka sambal apakah sambal mentah, goreng, kukus, atau rebus.

Dalam hal ini saya menawarkan untuk mencoba sambal bakar. Sambal bakar merupakan resep keluarga saya. Cara membuatnya juga mudah. Pastinya semua bahan sambal dibakar. Berikut ini bahan dan cara pembuatannya.

Bahan sambalnya:

Cabe rawit 20 buah Cabe merah kriting 10 buah Bawang merah 6 siung Bawang putih 3 siung Tomat 3 buah Jeruk limau 2 buah

Cara membuatnya:

Pertama-tama siapkan cabe merah, cabe rawit, tomat, bawang merah dan bawang putih. Bahannya harus dibakar apakah menggunakan tusukan sate atau menggunakan pemanggang.

Saat semua bahan sudah berubah warna, siapkan ulekan. Masukan semua bahan yang telah dibakar lalu berikan terasi bakar, gula merah dan putih, serta garam secukupnya. Ulek sesuai selera halus atau relatif kasar. Setelahnya, belah jeruk limau masukan airnya ke sambal. Lalu aduk dan sambal siap digunakan.

Jika ingin lebih pedas kurangi tomatnya dan tambahkan cabe rawit. Pastikan saat dibakar bahan sambal jangan sampai gosong/berwarna hitam karena akan berpengaruh dengan rasa.

Sambal bakar tersebut cocoknya untuk apa? Jika di daerah saya untuk sambalan pecak bandeng/ikan. Saat ikan matang dibakar atau digoreng dalam kondisi panas, diatas ikan diberikan sambal bakar tersebut .

Selain itu juga sambal bisa dijadikan cocolan lalapan rebus/kukus/mentah. Bahkan saat nasi sedang panas, bisa juga nasi dicocolkan ke sambal. Mmm rasanya mantap. Apabila Anda menyukai kecap manis, sambal bisa diberikan kecap manis sesuai dengan selera.

Lebih seru lagi makan bersama dengan keluarga besar. Makannya menggunakan tangan dengan kondisi lesehan. Makannya secara santai dan tidak terburu-buru. Menikmati setiap makanan dengan ditemani sambal bakar. Pastinya top markotop.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Pengen coba resepnya. Enaak tenan..makasih pak

07 Dec
Balas

Iya bu mudah-mudahan cocok. Gambarnya ada aku unggah gagal terus. Sehat, bahagia, dan sukses selalu. Terima kasih atas komentarmya ibu Sri denti. Barakallah

08 Dec

uenak itu Pak

08 Dec
Balas

Coba saja dahulu. Rendah kolestrol karena tidak digoreng. Sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah buat Ibu Devika Puspa Andriani

08 Dec



search

New Post